Blog
Penyerahan Zakat Program Da’i
- Juli 4, 2015
- Posted by: LAZNas Chevron
- Category: Newsletter LAZNas Chevron Jakarta

Jakarta 04 Juli 2015, Penyerahan Zakat Program Da’i untuk Komunitas Pemulung dan Kaum Dhuafa bekerjasama dengan MAI (Yayasan Media Amal Islami) di daerah Lebak Bulus Jakarta, diserahkan oleh Sdr Irwan Purajaya dan Denies Syahruddin dari LAZNas Karyawan Muslim Chevron Indonesia District Jakarta. Kami juga sempat berkeliling mengunjungi sekolah, mesjid, usaha pengolahan limbah dan melihat masyarakat sekitar.
Kondisi masyarakat pemulung memang sangat memprihatinkan, namun MAI mempunyai program yang bagus untuk tetap mendekatkan masyarakat tersebut ke dalam agama Islam. Perjuangan ini perlu kita terus bantu.
Kedepan kita coba juga untuk memberikan zakat produktif ke masyarakat pemulung yang dikelola MAI ini.
Atas nama MAI dan penerima zakat, Ustadz Sigit dari MAI tadi juga mendoakan muzakki LAZNas Karyawan Muslim Chevron Indonesia dan Keluarganya diberikan kelapangan rezeki dan limpahan rahmat dari Allah SWT…Aamiin Yaa Robbal Alamiin.